√ Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial - AlaKoki

Sabtu, 30 Agustus 2014

Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial

Ads

Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial - pagi sahabat resep hari ini kami akan lanjut kembali membahas artikel seputar Cara Memasak Tahu Gimbal. siapa yang tidak kenal tahu gimbal, Makanan yang disajikan dengan taburan kol, tauge, tahun dan gimbal yang di tambahkan dengan siraman bumbu kacang sehingga semakin membuat masakan ini menggoda para penikmatnya. selain itu uniknya pada makanan ini juga pada nama yaitu Tahu Gimbal, sesuai dengan namanya bahwa tahu ini ditambah campuran Gimbal yang terbuat dari udang.
Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial
Nah bagi para pembaca yang mau mencoba Resepnya, setelah ini kita akan mulai memulai praktiknya. namun sebelum itu bahan untuk membuat Tahu gimbal dipastikan sudah lengkap sehingga tidak mengurangi cita rasa Masakan Tahu Gimbal ini ketika mencicipinya. baiklah agar mempersingkat wakktu sebaiknya kita langsung mencoba mempraktikan Cara Memasak Tahu Gimbal berikut ini.

Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial

Bahan Membuat Tahu Gimbal
  • 2 Buah tahu Putih yang besar yang sudah digoreng denga dipotong dadu
  • 100 gram taugeh diseduh air panas dan tiriskan,
  • 100 kol yabng diiris halus
  • 4 sclm bawang Goreng,
  • Minyak Secukupnya Untuk Menggoreng
Bahan Gimbal Udang untuk Membuat Tahu Gimbal
  • 100 gram udang kecil yang dibuang kepalanya
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 batang daun bawang
  • 2 siung bawang putih, dihaluskan
  • 1/4 sdt mericah bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 100 gram tepung terigu
  • 150 ml air
Bumbu Kacang Membuat Tahu Gimbal
  • 100 Gram Kacang Tanah digoreng
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 2 siung bawanmg putih
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 sdm irisan gula merah 1 sdm garam
  • 200 ml air

Cara Membuat Tahu Gimbal Spesial

  1. Gimbal Udang : lumuri udang dengan air jeruk nipis biarkan 15 menit. campurkan tepung terigu, garam, penyedap rasa dan air, aduk rata. masukkan udang dan bahan lainnya aduk rata kembali. ambil adonan 1 sendok makan goreng hingga matang, angkat tiriskan, setel;ah tidak ada lagi minyak menetes, potong gimbal udang menjadi beberapa bagian sisihkan.
  2. bumbu kacang : haluskan kacang tanah, cabai rawit, bawang putih, gula merah, dan garam, campurkan ndengan air dan kecap aduk rata.
  3. tata kol tauge, tahun dan gimbal diatas piring saji, siram dengan bumbu kacang dan taburi dengan bawang goreng. Tahu gimbal siap saji.

Demikianlah Resep Masakan dan Makanan kali ini mengenai Resep Membuat Tahu Gimbal Spesial, semoga bisa bermanfaat bagi anda. Buka juga Resep Masakan Nusantara sebelumnya, dan baca juga Resep Bubur Makroni Gurih Untuk Bayi 9 sampai 12 Bulan